GPN Indonesia.com,TULUNGAGUNG-Jumat (21 Juni 2024)di Desa Kendalbulur, Kecamatan Boyolangu, Kab.Tulungagung Heru Suseno selaku Pj Bupati Tulungagung menghadiri penanaman tembakau perdana yang dilakukan Kelompok Tani Makmur.
Heru Suseno selaku Pj Bupati Tulungagung dalam kunjungannya menceritakan bagaimana tanaman tembakau menjadi komoditas andalan di Provinsi Jawa Timur. Selain karena kemungkinan ekspornya bagus, karena merupakan sumber usaha yang sangat penting secara sosial dan ekonomi.
“Kegiatan hari ini adalah penanaman tembakau untuk kelompok petani sejahtera sebagai pelatihan dan dukungan, karena jika tembakau tidak dirawat dan dibudidayakan maka produksinya tidak akan baik ,” kata Heru Suseno.
Pada tahun 2023-2024, volume produksi baik kualitatif maupun kuantitatif akan meningkat sekitar 30 persen, sedangkan produksi akan tumbuh dari 35 persen menjadi 40 persen,Dalam hal ini jikalau hujan para petani tembakau kesulitan untuk bertani karena tembakau merupakan salah satu hasil perkebunan tahunan yang mempunyai peranan penting dalam pembangunan negara dan dapat menghasilkan pendapatan bagi masyarakat. (nj)